Joeragan artikel

Kuliah di PTN Jadi Incaran Lulusan SMA, Ini 4 Alasan Utamanya [12019/10255/Pixabay.com]

Kuliah di PTN Jadi Incaran Lulusan SMA, Ini 4 Alasan Utamanya.

Halo, Smart Ladies! Tidak dapat dipungkiri, Perguruan Tinggi Negeri (PTN) jumlahnya makin banyak. Meski demikian, lulusan SMA yang ingin kuliah di PTN tetap tidak tertampung.

Seleksi ketat dari berbagai jalur, mulai dari Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMPTN), Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), j_alur Mandiri, dan lain-lain dilaksanakan. Luar biasa, peminatnya tetap membludak. Padahal Data Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyebut, hanya 38 persen dari lulusan SMA yang diserap.

Di satu sisi, Perguruan Tinggi Swasta (PTS) tidak kalah banyak. Beberapa di antaranya mempunyai kualitas sangat bagus, dari segi fasilitas dan kurikulum.

Namun, mengapa banyak lulusan SMA tetap ingin kuliah di PTN meski kesempatannya lebih sedikit? Beberapa di antaranya rela mengulang ikut seleksi hingga kesempatan terakhir?

Alasan Lulusan SMA ingin kuliah di PTN

Ladies, adakah yang becita-cita ingin masuk kampus PTN favorit atau Ananda kelak berkuliah di sana?

Dari berbagai sumber diketahui ada berbagai alasan seseorang ingin kulah di PTN. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut.

1. Gengsi

_ Kuliah di kampus favorit dengan jaket almamater terkenal tentu sangat membanggakan, tidak hanya untuk diri sendiri, tetapi juga orang tua. Gengsi naik saat lulus SMA dan langsung diterima di kampus impian.

Bagaimana tidak? Dalam seleksi, lulusan SMA telah menyisihkan ratusan ribu siswa lainnya. Mereka harus bekerja keras agar lulus. Bahkan, ada orang tua yang mengeluarkan uang tidak sedikit untuk ikut bimbingan belajar.

Lulus seleksi super ketat, ini menandakan seseorang lebih pintar pastinya. Tentu saja ini dengan mengesampingkan berbagai cara tidak jujur yang mungkin saja dilakukan.

S Berdasarkan studi yang dilakukan Angelin Tabita (2018) dalam skripsinya di Universitas Kristen Retra, gengsi dan kebanggaan adalah alasan utama orang kuliah di perguruan tinggi milik pemerintah.

2. Biaya Terjangkau

Sampai saat ini diyakini, kuliah di PTN berbiaya terjangkau. Apalagi, saat ini ada Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang disesuaikan dengan kemampuan orang masing-masing.

Hal ini membuat orang dengan dana terbatas bisa berkuliah, yang penting belajar tekun dan lulus seleksi.

Bisa saja kuliah di PTS dengan kualitas yang sama, tetapi orang tua harus menyiapkan dana lebih besar. Beberapa di antara lembaga ini, kini memberikan kemudahan dengan uang kuliah yang bisa dibayar per bulan.

3. Fasilitas Lebih Lengkap

Ladies pernah memperhatikan kampus-kampus PTN? Sebagian besar memiliki kampus luas. Di dalamnya, ada fasilitas gedung dan peralatan disediakan secara lengkap.

Selain memudahkan mahasiswa menjangkaunya, mereka juga tidak perlu mengeluarkan dana tambahan untuk praktikum.

4. Reputasi Terjamin dan Mudah Kerja

Reputasi kampus PTN terjamin. Banyak orang meyakini, kampus A mempunyai lulusan terbaik dengan kemampuan yang mendekati mumpuni.

Hal ini menjadi daya tarik lain dari sebuah lembaga perguruan tinggi.

Dengan reputasi baik, alumni akan lebih mudah melamar pekerjaan dan diterima. Bahkan, dunia kerja menunggu keahlian yang dimilikinya.

Itulah Ladies,  4 alasan sekaligus daya tarik kuliah di PTN. Namun, jangan berkecil hati jika tidak bisa kuliah di PTN. Aada banyak perusahaan dan instansi yang mau menerima lulusan perguruan tinggi, tanpa melihat almamaternya. Semua tergantung pada mahasiswa, bukan kampusnya.

 

Editor: Purwani Wijayanti

#maratonmenulisartikel

#joeraganartikel

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

× Hubungi Kami