Hai, Smart Ladies!
Alhamdulillah kita sudah memasuki sepuluh hari terakhir bulan Ramadan. Tak terasa sebentar lagi lebaran tiba. Hari kemenangan yang sangat dinanti oleh seluruh umat Islam.
Merayakan lebaran, sangat identik dengan aneka kue dan masakan khas. Bila pada zaman sekarang muncul aneka kue yang lebih modern, seperti nastar, kastangel dan teman-temannya, lain halnya dengan lebaran anak 90-an. Masih ingat nggak, sih, apa kue favorit Ladies pada masa kecil di saat lebaran?
1. Keciput
Kue ini terbuat dari campuran bahan-bahan seperti tepung ketan, tapioka, telur, gula garam, telur, santan dan wijen. Keciput mempunyai beragam bentuk. Umumnya berbentuk bulat atau lonjong, kecil, dengan balutan wijen dan dengan rasa yang gurih dan renyah.
2. Kuping Gajah
Kue dengan motif spiral yang khas ini, selalu ada pada saat lebaran tahun 90-an. Bahkan sampai sekarang pun masih eksis dan dapat kita jumpai di toko aneka jajanan kering. Motif yang umum adalah hitam putih, dan kombinasi warna coklat. Bentuknya bundar pipih dan rasa yang renyah.
3. Rengginang
Kue rengginang terbuat dari beras ketan yang dibentuk bundar, lalu dijemur sampai kering, kemudian digoreng. Bahkan saking terkenalnya kue ini pada jamannya, sehingga saat ini sering muncul bahan candaan tentang kaleng biskuit yang berisi rengginang. Ladies jangan sampai tertipu lagi, ya?
4. Kembang Goyang
Di berbagai daerah kue ini mempunyai nama yang berbeda-beda. Ada yang menyebutnya saroja di Jawa Barat, ada yang menyebutnya cikar gerobak di Jawa Tengah. Karena bentuknya yang seperti cikar (roda) gerobak delman. Rasanya ada yang gurih dan ada yang manis.
5. Kue Cindil
Namanya kurang begitu populer. Namun, Ladies pasti kenal kue yang satu ini kan? Itu lho, biskuit bulat yang atasnya ada gula warna warni. Biasanya kita hanya mengambil lalu memakan gulanya saja dan meninggalkan biskuitnya. Betul tidak?
6. Kue Semprong
Kue semprong terbuat dari campuran tepung beras, tapioka, santan, telur, margarin, gula pasir, garam dan wijen. Kue ini sangat rapuh dan rasanya manis serta gurih. Bentuknya pun bermacam-macam. Ada yang bulat lonjong seperti pipa, segitiga, maupun kotak seperti lipatan surat.
7. Biji Ketapang
Kue biji ketapang ini asli dari Betawi. Bahan-bahannya adalah terigu, tepung maizena, margarin, garam, gula, dan kelapa parut. Kue dengan rasa yang gurih ini selalu bikin nagih. Mungkin karena tekstur yang keras inilah makanya kue ini dinamai biji ketapang.
8. Tape Ketan
Jika di atas adalah jenis kue kering, maka tape ketan termasuk jenis kue basah. Terbuat dari beras ketan yang sudah dimasak dan difermentasi dengan ragi. Kue ini sangat cocok disantap di siang hari yang panas.
Nah, Ladies, jadi kue mana nih yang paling dikangenin dan jadi incaran saat lebaran nanti? Selamat bernostalgia nineties.