Hai, Ladies!
Saat melakukan aktivitas sehari-hari baik di kantor, mal, atau di tempat lain kita sering terpaksa menggunakan toilet umum. Walaupun terlihat bersih, fasilitas ini tidak bisa dipastikan bebas dari kuman penyakit. Kuman tersebut dapat masuk ke dalam tubuh melalui benda-benda yang kita sentuh, misalnya flush (tombol bilas) pada kloset, pegangan pintu, kran air, atau benda lainnya.
Lantas, apakah kita harus menahan rasa ingin ke toilet? Tentu tidak. Alih-alih terbebas dari kuman, kita bisa terkena infeksi saluran kandung kemih. Agar terhindar dari kuman penyakit, Ladies bisa menyimak lima tips aman menggunakan toilet umum berikut ini.
1. Pilih Bilik yang Bersih
Menurut dr. Oz, pengasuh program kesehatan pada sebuah televisi di Amerika Serikat, kebanyakan pengguna toilet umum cenderung memilih toilet yang paling jauh dari pintu masuk karena butuh sedikit privasi. Orang-orang yang ingin buang air besar atau mengganti pembalut biasanya tidak ingin aktivitas mereka terlalu terdengar atau diketahui orang lain.
Dengan kecenderungan di atas, bilik terdepan menjadi bilik yang paling jarang dipakai sehingga jumlah kuman dan bakterinya juga paling sedikit. Jadi, Ladies bisa menjadikan bilik pertama sebagai pilihan terbaik.
2. Bersihkan Toilet
Jika toilet umum yang digunakan adalah toilet duduk, sebaiknya selalu bersihkan terlebih dahulu sebelum digunakan. Ladies bisa membersihkannya dengan tisu basah, kemudian mengeringkannya dengan tisu kering. Jika tidak ada tisu, minimal siram dengan air terlebih dahulu. Hal ini dapat mencegah berpindahnya kuman penyakit ke tubuh kita.
3. Siram dengan Cara yang Benar
Kuman di toilet bisa tersebar melalui pembilas kloset. Biasakan untuk menutup kloset saat membilasnya karena kuman masih bisa terbang hingga 100 cm. Tombol bilas bisa juga menjadi sarang kuman sehingga jangan lupa gunakan tisu saat menekannya.
4. Lindungi Barang Pribadi
Jangan meletakkan barang bawaan pribadi di lantai toilet. Meskipun telah dibersihkan, lantai toilet menyimpan jutaan bakteri. Sebaiknya letakkan tas di gantungan yang sudah disediakan.
5. Cuci Tangan
Membersihkan tangan menjadi bagian terpenting saat menggunakan toilet umum. Jika memungkinkan, gunakan air hangat untuk mematikan bakteri. Jangan lupa cuci tangan pakai sabun selama 20 detik. Lakukan di bawah air mengalir agar tangan benar-benar bersih.
Kita harus tetap berhati-hati saat meninggalkan toilet. Gagang pintu juga bisa menjadi tempat berkumpul kuman. Alangkah baik jika Ladies menggunakan tisu saat memegangnya. Jika perlu, bawalah tisu untuk berjaga-jaga jika toilet umum tidak menyediakannya.
Ladies, kuman bukan hanya ada di toilet umum. Perpindahannya ke tubuh kita sangat bergantung pada tingkat kesadaran kita akan hidup bersih. Lima tips aman menggunakan toilet di atas bisa juga diterapkan saat menggunakan toilet milik sendiri. Semoga bermanfaat!