Joeragan artikel

stan lee

5 Pesan Hidup dari Stan Lee, Pencipta Para Superhero

Hai, Ladies!
Ladies yang mengagumi tokoh pahlawan super penyelamat dunia pasti mengenal sosok Stan Lee. Pria ini lahir di New York pada tanggal 28 Desember 1922 dengan nama Stanley Martin Lieber. Ia adalah orang pertama yang mampu menghadirkan tokoh komik secara lengkap, mulai dari gambar di atas kertas hingga gambar visual. Hasil karyanya antara lain Spiderman, Hulk, Ironman, dan X-Men.
Terlahir dari keluarga sederhana dan tinggal di kawasan miskin Bronx, Stan Lee sudah menyukai dunia literasi sejak masih muda. Namun, berkat kerja keras, dedikasi, dan ketekunannya, Stan Lee mampu menjadi seorang penulis komik yang sukses. Tak hanya menginspirasi banyak orang melalui tokoh-tokoh ciptaannya, Stan Lee juga merupakan pribadi yang memiliki prinsip hidup yang bisa dicontoh.
Ada lima pesan hidup Stan Lee yang menarik dan bisa dicontoh, lo, Ladies.

1. Hidup Tak Lengkap Tanpa Tantangan

Ada banyak hikmah di balik setiap masalah, hambatan, atau tantangan yang kita temui. Coba bayangkan kalau hidup Ladies datar-datar saja dan tak ada masalah. Ladies mungkin akan berada di zona nyaman dan tak berkembang.

2. Excelsior

โ€œExcelsiorโ€ berasal dari bahasa Latin, memiliki arti bergerak maju menuju hal yang lebih besar. Sebagai manusia, seharusnya kita selalu berusaha melangkah maju, berjuang, dan berubah menjadi lebih baik. Kita tak perlu menyesali peristiwa yang telah terjadi, tetapi harus memperbaikinya agar tidak berhenti di tempat yang sama. Kita harus ingat, tidak ada hal yang abadi di dunia. Bila waktunya sudah tiba, semua akan kembali ke titik nol.

3. Kekuatan Besar Diiringi Kewajiban yang Besar

Ketika sudah berada pada posisi yang lebih tinggi, kita akan menghadapi lebih banyak godaan, cobaan, dan ujian. Jadi, saat mencapai cita-cita dan menjadi orang besar, jangan lupa ada kewajiban besar yang harus ditanggung.

4. Saling Menghargai

Kita hidup di lingkungan yang memiliki banyak sekali perbedaan sehingga harus saling menghargai dan menghormati. Hidup akan terasa lebih nyaman dan indah kalau kita bisa saling memahami dan mengerti. Bayangkan bila semua orang memiliki pola pikir yang sama. Kehidupan pasti akan terasa monoton. Jadi, perbedaan inilah yang membuat semua lebih berwarna.

5. Jangan Pernah Merasa Rendah Diri

Meskipun setiap manusia memiliki kekurangan dan kelebihan yang berbeda, kita memiliki kedudukan yang sama. Jauhkan rasa rendah diri hanya karena profesi kita tak sehebat profesi orang lain. Kadang-kadang, hal kecil menurut kita adalah hal besar bagi orang lain. Lakukan hal terbaik semaksimal mungkin agar Ladies memiliki nilai lebih dibanding orang lain.
Lima pesan di atas adalah pelajaran sederhana tetapi bermakna. Jadi, tak heran jika Stan Lee mampu menciptakan banyak karakter superhero yang inspiratif. Tak ada manusia yang benar-benar sempurna, tetapi bukan berarti kita tidak perlu berusaha untuk menjadi lebih baik. Cukup lakukan yang terbaik, hargai setiap waktu yang kita miliki, nikmati setiap proses, dan serahkan hasilnya kepada Yang Maha Mengatur.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

× Hubungi Kami