Hai, Smart Ladies! Selama ini kita masih berpikir dan memiliki paradigma yang salah tentang kaum disabilitas. Padahal sebenarnya mereka mempunyai peluang kerja yang sama seperti kaum nondisabilitas. Tidak berbeda dengan orang kebanyakan, mereka pun bisa berkarya dan produktif.
Sesuai amanat UU nomor 8 tahun 2016 tentang penyandang disabilitas, kaum disabilitas tidak perlu takut untuk bekerja dan berkarya baik di sektor formal maupun informal, karena perusahaan swasta diwajibkan untuk membuka peluang bagi penyandang disabilitas sebesar satu persen dari jumlah pegawainya dan untuk pemerintah, BUMN, serta BUMD, wajib menempatkan penyandang disabilitas sebesar dua persen dari jumlah pegawainya.
Jadi, Smart Ladies yang memiliki saudara dan relasi penyandang disabilitas, tidak perlu khawatir lagi sebab ada banyak peluang kerja bagi mereka. Berikut adalah beberapa di antaranya.
1. Pegawai di Pemerintahan
Penyandang disabilitas yang ingin bekerja di kantor pemerintah sudah dapat melamar sesuai minat dan kemampuannya. Seperti pembukaan CPNS tahun 2019 ini, banyak formasi untuk penyandang disabilitas baik melalui jalur umum maupun jalur khusus.
2. Pegawai Perusahaan Swasta, BUMN, DAN BUMD
Penyandang disabilitas yang bekerja di perusahaan swasta, BUMN, dan BUMD, sudah banyak, lo. Ada yang bekerja sebagai operator pabrik seperti di industri garmen dan manufaktur lainnya, ada juga yang bekerja sebagai programmerIT, petugas administrasi kantor dan telemarketingseperti di Bank Mandiri, BNI, dan Bank Permata.
3. Membuka Usaha Kopi
Bagi teman-teman disabilitas yang belum bisa masuk ke dunia kerja formal, dapat menjajal untuk berwirausaha seperti membuka usaha kedai atau kafe kopi. Salah satu contohnya adalah kopi tuli. Kafe ini didirikan oleh tiga orang teman tuli yang bernama Putri, Mohammad Adhika, dan Tri Erwinsyah. Usaha ini dibuka sebagai nuansa baru bagi pencinta kopi karena di kafe ini tidak ada wifi. Selain itu pengunjung juga dapat belajar bahasa isyarat karena pegawainya adalah teman tuli.
4. Berwirausaha Aksesori dari Barang Daur Ulang
Teman-teman disabilitas juga dapat berwirausaha dengan membuat dan menjual aksesori dari barang daur ulang seperti, botol air mineral bekas atau bungkus permen.
5. Bekerja di Dunia Perfilman dan Pertelevisian
Selain bekerja di pemerintahan, sektor swasta, atau berwirausaha, teman-teman disabilitas juga bisa bekerja dan berkarya di dunia perfilman dan pertelevisian. Di Indosiar dan MNC TV sudah ada teman disabilitas yang bekerja baik di bagian administrasi ataupun kru operasional seperti tim editingatau penata suara. Untuk di perfilman juga sudah banyak teman disabilitas yang menjadi pemain film, penata suara, dan kameramen.
Smart Ladies, penyandang disabilitas juga punya bakat, kompetensi, dan keistimewaan masing-masing. Yuk, terus dukung mereka untuk tetap produktif berkarya di bidangnya!